Selasa, 15 September 2015

Cara Membuka HP Android Yang Terblokir Karena Salah Pin Atau Pola Kunci


Mengunci handphone memang sangat aman agar tidak bisa di lihat atau dibuka orang lain, namun mengunci handphone dengan mode keamanan dengan cara harus memaksukkan kode pin dan pola bisa membuat handphone anda terkunci. Hal ini terjadi karena, seringnya anda memasukkan kode pin atau pola secara berulang - ulang dengan kode pin atau pola yang salah.

Jika handphone anda terkunci karena kode pin atau pola yang salah, maka menu pun tidak bisa terbuka. Jika anda mengalami hal tersebut, sebaiknya anda jangan panik, karena hp anda tidak rusak, hanya saja terblokir, berikut ini ada Tiga cara untuk untuk membuka handphone anda sepaya tidak terblokir.

1. Masuk ke laman lupa password

Cara ini bisa anda lakukan apabila handphone anda sedang berada di dalam posisi lagi online, berikut ini caranya

A. Di tab atau layar hp anda cari tulisan lupa password
B. Masukkan nama pengguna (email hp anda) dan password
C. Kemudian klik sign in (masuk)

Itu kalau hp anda sedang online, jika hp anda sedang tidak online atau paket datanya mati silahkan ikuti panduan kedua.

2. Cara membuka android yang gagal sign in

A. Lakukan panggilan ke handphone yang sedang terblokir dengan cara menggunakan hp lain.
B. Jawab panggilan dan ingat jangan menutupnya dulu.
C. Tekan tombol home, kemudian masuk ke laman pengaturan yang ada di hp android yang sedang terblokir tadi, kemudian nyalakan paket data hp android anda, supaya anda bisa sign in (masuk)
D. Anda bisa langsung mematikan kunci pin atau pola lewat pengaturan tersebut.

Jika anda lupa username (email) atau pasword, anda bisa mengikuti cara ketiga

3. Masuk ke laman factory reset

A. Pastkan dulu hp anda memiliki daya (batrai) yang cukup
B. Matikan dulu handphone anda, tunggu hingga 2 menit
C. Kemudian tekan tombol Home + Volume Up + Power, kemudian tunggu hingga timbul menu factory Reset
D. Arahkan ke tulisan Factory Reset, dengan cara menekan tombol Volume Down
E. Setelah itu pilih dengan cara menekan tombol Home
F. Arahkan lagi ke arah Reboot Now
G. Silahkan tunggu handphone anda sedang mematikan dan menyala sendiri.

Semoga Bermanfaat


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Translate