Sabtu, 28 November 2015

Aplikasi Pendeteksi Kerusakan Di Handphone Android

 Seperti yang kita ketahui, saat ini banyak sekali aplikasi yang tersedia di google play, mulai dari yang gratis hingga yang berbayar, semua itu diciptakan untuk mempermudah pengguna smarphone agar mendapat layanan yang semakin maksimal.

 Sekarang ini secara resmi GooGle telah mengeluarkan sebuah aplikasi yang memang dirancang khusus bagi pengguna Android untuk menyelesaikan masalah yang sering muncul. Ya, aplikasi ini bisa mendeteksi kerusakan apa yang terjadi di perangkat anda.

 Aplikasi yang bisa mendeteksi kerusakan smarphone Android ini adalah produk langsung dari mbah GooGle. Aplikasi ini sangat bagus dan apabila anda sudah menginstall atau memasangnya di handphone android anda maka akan secara otomatis akan menimbulkan notifikasi tentang kerusakan yang terjadi di smarphone android anda dan bukan hanya itu saja aplikasi ini juga akan memberitahukan solusi apa yang harus anda lakukan untuk memperbaiki kerusakan tersebut.

 Aplikasi ini diberi nama "Device Assist". Kerusakan atau masalah yang dapat di deteksi oleh aplikasi ini meliputi kerusakan di pengaturan konektifitas, konsumsi batrai, juga akan memberikan tips dan trik bagaimana agar smarphone anda bisa menjadi ringan serta lancar.

 Salah satu contoh, aplikasi ini akan memberikan notif atau pemberitahuan kepada penggunanya jika terjadi pemakaian batrai yang boros dan akan segera menyuruh pengguna untuk menurunkan kecerahan layar.

 Contoh kedua, Ketika anda sedang melakukan pengisian ulang batrai, namun anda menggunakan charger yang tidak compatible atau palsu, maka secara otomatis anda akan mendapatkan pemberitahuan dari aplikasi ini. Buat anda yang ingin mencoba aplikasi ini silahkan klik disini untuk mendownloadnya secara resmi di google play

3 komentar:

Translate